Minggu, 16 November 2008

dah mau pake odol ?!?


Maapin bunda ya mbak Echa?!?
Bukan maksud bunda kasar atau jahat ama mbak Echa, tapi itu semua untuk kebaikanmu...
itu adalah kalimat yang aku ucapkan pada putri kecilku. Kemarin aku telah memaksa menyikat giginya dengan memakai odol zwitsal rasa strawberry miliknya. Dari dulu sejak gigi pertamanya tumbuh, aku sudah membiasakan membersihkan giginya dengan washlap bersih ataupun kassa khusus. Ketika giginya mulai banyak aku ajarkan tuk membersihkan gigi dengan sikat gigi khusus baby, dia mau dan nggak berontak.
Karena semua makanan sudah bisa dilahapnya, ku berikan seonggok kecil odol pada ujung sikatnya, dan dia mulai berontak. berbagai merk pasta gigi anak aku berikan tapi dia nggak mau memakainya. Dan akhirnya karena ketakutanku akan perkembangan giginya, aku memaksanya tuk memakau odol barunya.
Dengan ku pangku aku paksa dia membuka mulutnya, ku gosok perlahan gigi-gigi mungilnya, dengan sekuat tenaga dia berusaha lepas dari peganganku, sambil berteriak-teriak bilang sudah-sudah. Lalu dia kuajarkan berkumur dengan air kemasan (karena kalo pake air mentah takutnya malah ditelan). betul dugaanku, air kumur yang ada dimulut bukannya dikeluarkan, tapi malah ditelan.
Nggak pa pa lah namanya juga belajar. Dari semua pemaksaan itu ternyata ada hikmahnya
tanpa disuruh, putri kecilku kini slalu minta sikat gigi sendiri, walau kadang pas mau memasukkan sikat ke dalam mulutnya, dia merasa sedikit bimbang... tapi prosesi sikat gigi sekarang menjadi gampang...
he...he... bunda dear-a memang hebat !!!
berhasil...berhasil...

Tidak ada komentar: